Bolu Ketan Item

Sama sekali tidak terpikir bakal bikin yang namanya Bolu Ketan Item dalam waktu dekat, kalau saja ada customer yang minta.. Selain aku udah hampir ngga pernah makan ketan, dan suami juga ngga terlalu suka cake yang dikukus.

Jadi...
"Bisa, mbak Lia?"
"Bisa." ~dengan pedenya walaupun dalam hati nervous habis :D

Sebenarnya di bagian belakang kemasan sudah ada sih, contekan resepnya. Tapi aku kok ngga terlalu yakin itu bakal enak ya.. Dan tiba-tiba teringat foto Bolu Ketem Lapis Pandan-nya mbakYeyen Undayani yang aduhai ituh (hai mbak..), langsung segera ublek-ublek nyari resepnya, sedikit dimodifikasi, lalu kalkulasi dengan segera..

Baiklah, segera saja kita mulai.. ^^



Bahannya:
- 6 butir telur
- 250 gr gula pasir 
- 1/4 sdt garam
- 1 sdt SP
- 350 gr tepung ketan hitam
- 200 ml susu cair (aslinya pakai santan, tapi aku ganti karena pingin rasa yang lebih modern)
- 150 ml minyak goreng

Caranya:
- Siapkan loyang luban dia 23 cm, olesi dg margarin dan taburan terpung terigu tipis-tipis saja. Kalau ngga pakai loyang tulban, cukup dilapis dengan kertas roti lalu oled tipis dengan margarin. Sisihkan. Siapkan juga dandang kukusannya.
- Mixer telur, gula, garam, dan SP dengan speed tinggi sampai kental berjejak.
- Masukkan sedikit-demi-sedikit tepung ketan hitam yang sudah diayak, mixer dengan speed rendah sampai rata. Matikan mixer.
- Terakhir, masukkan secara bergantian susu cair dan minyak goreng ke dalam adonan, aduk lipat dengan spatula.
- Tuang adonan ke dalam loyang cetakan, kukus selama 40 menit sampai matang. Jangan lupa melapisi tutup dandang dengan kain serbet bersih supaya uap air tidak menetes ke permukaan kue.
- Setelah matang, keluarkan dari kukusan, diamkan sekira 5 menit sebelum dikeluarkan dari loyang.

Ada tips?
Buat yang suka, penggunaan minyak goreng bisa diganti dengan minyak kelapa supaya aromanya wangi. Tetapi ngga semua orang suka, karena mereka ngga terbiasa dengan aroma minyak kelapa. Beda dengan minyak sawit yang cenderung tidak beraroma.

Nah, kalau mbak Yeyen menggabungkan Bolu Ketem ini dengan Bolu Pandan, aku malah mikir kalau digabung dengan Bolu Keju pasti lebih melekoh..
Next.

Oiya, ngga lama setelah pesanan Bolu Ketem ini aku antar, smsku bunyi:
"Mba lia, kuenya enak-enak smua.. Anakku jg suka, makasi bgt yaaa mba :*"
Alhamdulillaaah, aku langsung meleleh kegirangan!







At least, happy steaming!          
  

0 komentar:

Posting Komentar