Saking banyaknya deadline, sampe lupa kalo bulan ini sama sekali belum nulis disini.. Sebulan penuh banyak banget acara. Mulai nulis buku baru, uji coba resep, sesi foto, sampe setiap minggu nengokin keponakan yang lagi ditinggal ayah-bundanya pergi haji.. Alhamdulillaah.. Mudah-mudahan semuanya jadi barokah.

Sengaja bongkar-bongkar koleksi lama, diputuskanlah untuk share resep ini. Fotonya sedikit di edit, supaya agak berbeda dari yang sudah di published sebelumnya.





Resepnya seperti biasa, sudah pernah dirilis di sini yah.. Sedikit dimodifikasi aja sih..

Untuk adonan motifnya, aku cuma menyiapkan 2 warna saja, hijau tua dan hitam. Nah, untuk cake-nya, 1/3 bagian adonan diberi warna merah cerah, dan sisa 2/3 nya diberi warna hijau muda segar seperti kulit semangka.

Cara bikinnya simple. Siapkan 2 buah loyang ukuran 22 x 22 cm, untuk cake merah dan cake hijau.
Untuk cake bagian merah, dibuat dulu motif garis-garis dengan warna hitam. Pastikan jaraknya ngga sama dan ketebalan garis juga bervariasi. Sedang untuk cake bagian hijau, sama, dibuat dulu motif garis-garis warna hijau tua, lalu digores dengan tusuk gigi untuk menghasilkan motif seperti alur pada kulit semangka.

Proses selanjutnya sama seperti biasa.
Cara menggulungnya, pertama, gulung dulu cake merahnya. Olesi dengan whipped cream tipis saja, asal bisa lengket. Setelah itu, olesi cake hijau dengan whipped cream agak tebal. Letakkan roll cake merah persis di tengah, lalu bungkus dengan cake hijau. Tetap bungkus dengan kertas roti, diamkan sebentar di freezer supaya set dan ngga hancur waktu dipotong.


Simple aja kan?
Happy cooking..!