Banana Cake

Ada sisa pisang ambon 3 buah ngga tersentuh.. Kalau dibiarkan kelamaan pasti bakal dibuang.. Ini harus segera diselamatkan! :D
Dulu pernah coba bikin banana cake, tapi rasanya kurang nampol. Saya ingat, mbak Ienas Tsuroiya itu jagonya banana cake :) Maka minta tolonglah saya ke mbah gugel untuk nyariin resepnya beliau..
Dan ternyata emang enyak!




Begini resepnya, setelah dimodifikasi sedikit menyesuaikan dengan selera..



Bahannya:
325 gr terigu
2 sdt baking soda
¼ sdt garam
225 ml minyak sayur (saya pakai 100 ml minyak sayur + 150 gr margarin supaya tidak terlalu berminyak)
225 gr gula pasir
4 butir telur utuh
425 gr pisang, cincang kasar
1 sdt vanilla essence
100 gr keju parut untuk taburan (boleh pakai choco chip atau kenari cincang kasar)

Caranya:
Siapkan 2 loyang loaf atau loyang ukuran 20 x 20 cm, lapisi dengan kertas roti dan dioles dengan margarine. Sisihkan.
Panaskan oven 180°C.
Campur terigu, baking soda, dan garam dalam bowl. Sisihkan.
Mixer minyak sayur dan gula, lalu tambahkan telur satu persatu, kocok  rata.
Masukkan pisang cincang dan vanilla, kocok hingga rata.
Matikan mixer, masukkan campuran terigu, aduk lipat hingga adonan tercampur rata.
Tuang adonan kedalam loyang, taburi dengan keju parut lalu panggang selama 60 menit hingga matang.
Setelah matang, keluarkan dari oven, diamkan sebentar sebelum dikeluarkan dari loyang.


Happy baking!   
 

0 komentar:

Posting Komentar