Main-main dengan kelapa ternyata seru juga. Salah satunya ya bikin roti kelapa alias Coco Buns, roti dengan main ingredients kelapa. Rasanya? Manis, gurih, ngga bikin eneg, cucok buat sarapan di "hari cheating" dengan secangkir kopi item. Slurpphh..

Eh, "hari cheating"? Iya. Para penikmat food combining pasti familier dengan istilah ini. Yaitu istilah dimana sehari dalam  seminggu kita boleh ngga ikut pola makan fc. Kalau mau.. Kalau ngga mau dan pengen kekeuh fc terus ya ngga apa-apa juga :p


Bahan:
-          11 gr ragi instan
-          3 sdm air hangat
-          240 ml santan dari 65 ml santan kental instan yang dilarutkan dengan air
-          100 gr mentega
-          100 gr gula pasir
-          ½ sdt garam
-          1 butir telur
-          600 gr terigu
-          50 gr kelapa parut kering
Bahan olesan (campur rata):
-          1 butir kuning telur
-          1 sdm madu
-          5 sdm susu cair
Bahan taburan:
-          Gula pasir
-          Kelapa parut kering

Cara membuat:
1.      Dalam baskom besar, larutkan ragi instan dengan air hangat, aduk-aduk hingga tercampur rata, sisihkan.
2.      Panaskan santan dan metega hingga mentega setengah leleh, matikan api. Tambahkan gula pasir dan garam, aduk-aduk hingga mentega leleh seutuhnya.
3.      Masukkan masukkan telur, aduk rata. Ambil sedikit bagian dari tepung terigu (3 sendok makan), masukkan ke dalamnya, aduk hingga rata.
4.      Pada saat ini, campuran ragi sudah berbuih lembut dan mengembang. Ini pertanda bahwa ragi tersebut masih “hidup”. Tuang campuran santan tersebut ke dalam baskom yang berisi ragi, kemudian aduk hingga rata dengan menggunakan spatula kayu atau bisa dengan mikser roti kecepatan rendah.
5.      Setelah tercampur rata, masukkan terigu dan kelapa kering, mulailah mengulen hingga adonan kalis, atau selama 8-10 menit jika menggunakan mikser roti. Cek adonan, jika teralu cair, dapat ditambahkan terigu secukupnya.
6.      Setelah adonan kalis, bulatkan di dalam baskom, lalu tutup dengan serbet, diamkan selama 1-2 jam hingga adonan mengembang sempurna.
7.      Tinju adonan hingga mengempis.
8.      Bagi menjadi 12 bagian kecil sama berat, bulatkan, lalu atur di dalam loyang yang sudah dioles margarine. Diamkan sebentar sekitar 30 menit, lalu oles dengan bahan olesan, kemudian taburi kelapa parut dan gula pasir sesuai selera.
9.      Panggang dengan api 180°C hingga matang dan permukaan berwarna kecokelatan.
1.  Setelah matang, keluarkan dari dalam oven, lalu siap disajikan.

Judul yang aneh. Hehehe.. Iya.
Habis mau dikasih judul apa? Emang beda sama resep Black Forest Cake sebelumnya. Base cake pakai Chocolate Devil resep a la Dapur Ipoek. Tapi di-combine sama finishing a la Black Forest. Frosting dapet bocoran dari suhu se-grup masak, mbak Ade Ayoe. Jadinya ya gitu, mbulet. Tapi asli, rasanya emang nyoklattt bangats.

Oya, cara bikin base cake-nya juga cukup unik. Yang mana dengan cara begini ternyata bikin volume cake mengembang lebih bagus daripada pakai cara a la sponge cake biasa. Ntar deh, baca resepnya yah.. 

Sebenarnya bikin cake ini by request juga, mas Hanif, keponakan favorit tantenya ini, minta dibikinkan kue cokelat yang enak untuk temennya. Eh? Hahahaha.. Walhasil, sang mama cuma hahahihi aja sementara aku sibuk ngerjain anaknya :p


Jangan terkecoh fotonya yah, banyak yang ngirain ini pakai cheese frosting. Padahal ngga ada acara cheese-cheese-an. Asli efek cahaya dari jendela samping dan efek kamera hape. Edisi malas ngeluarin kamera dslr.

Bahan cake:
150 gr terigu
45 gr cokelat bubuk, ayak
6 butir telur
25 ml air
150 gr gula pasir
20 gr cake emulsifier
30 gr mentega, cairkan
Cara membuatnya:- Siapkan 2 loyang diameter 20 cm, oles dengan mentega dan lapisi dengan kertas roti, sisihkan.
- Panaskan oven 170C.
- Campur dalam satu baskom; cokelat bubuk, gula pasir, telur, air dan emulsifier. Kocok hingga mengembang.
- Masukkan terigu sedikit demi sedikit, aduk hingga rata.
- Tuang mentega cair, aduk rata.
- Tuang dalam loyang lalu panggang sampai matang.
- Setelah matang, angkat, dinginkan.

Bahan frosting:
200 gr whipped cream bubuk
400 ml air es
200 gr WCC, cairkan

Cara membuatnya:
- Kocok hingga mengembang dan hampir kaku.
- Masukkan WCC cair, sambil terus dikocok dengan kecepatan rendah.


Bahan pelengkap:
DCC, cairkan
Cherry merah secukupnya
Simple syrup, cairkan dengan sedikit air untuk olesan


Setelah semua bahan siap, finishingnya begini:
- Letakkan 1 layer cake di atas papan saji. Siram dengan cairan simple syrup secukupnya. Lalu olesi dengan frosting. kemudian letakkan 1 layer cake lagi di atasnya, siram kembali dengan cairan simple syrup.
- Crumb cover seluruh lapisan cake hingga tertutup rapi. Kemudian dekor dengan sisa frosting, DCC cair, dan cherry merah untuk pemanis.


Voila...
Happy baking!


Aku ingin beginih, aku ingin begituh, 
Ingin inih ingin ituh banyak seekaaliiii.. :p

Rikues sebisa mungkin dikabulkan. Meskipun udah nervous duluan karna belum pernah ngerjain 3D cake selain Barbie Cake tempo hari.
Gugling tanya simbah juga dikiit banget referensinya. Paling banyak tart bulet bentuk kepala Doraemon yang datar. Udah. Kalau toh ada yang 3D, dari fondant, dan paling banyak figurin aja.
Tetep ngotot cari-cari di mbah, alhamduliLlaah, ada. Meskipun cuma ada 2-3 foto. Whatsoever, pokoknya ada. Itupun aku pikir bukan punya orang Indonesia.

Dan setelah semedi, tiap hari mantengin foto referensi di hape, this is it.. Masih belum terlalu bagus, but at least I've made it!


Aku ngga akan cerita tentang resep base cake ataupun buttercream-nya disini. Karena base cake bisa pakai resep apa aja, dan buttercream kalau males ya bisa beli yang instan.

Pertama siapkan 6 layer base cake berdiameter 20 cm. Tumpuk ke atas dengan perekat buttercream. Lalu beri penguat berupa kolom dari dowel sedotan. Buat yang ngga tau, dowel itu adalah kayu lunak yang diserut halus memanjang berdiameter cukup kecil. Biasanya untuk cake yang bersusun dipakai dowel yang terbuat dari plastik, beli di TBK ada. Biar ngga repot minta dibalikin dowel plastiknya, aku pakai sedotan seperti di gambar ini.


Nah, setelah tersusun rapi, mulai deh dicarving sesuai bentuk yang diinginkan. Selanjutnya ya seperti biasa; crumb cover, lalu lanjut hias sesuai selera.
Aku pakai spuit bintang yang berukuran cukup kecil untuk meng-cover seluruh permukaan si abang Doraemon ini. Cukup capek. Banget. Hehehehe... 



Mau coba?
Happy decorating!

Bongkar resep ini ceritanya.
Entah kenapa, resep buttercake 2 telur NCC ini gampaang banget modifikasinya.. Aku udah modified resep ini jadi Ombre Cake dan Hidden Heart Cake yang uhuhuy ituh. 

Kali ini aku ngga cuma akan modified penampilannya aja, tapi rasanya juga. Aslinya kan cake ini emang bertabur gula bubuk dan kayu manis bubuk. Sekarang aku mau padukan dengan santan dan cokelat bubuk. Iya. Hasilnya legit, lebih moist, dan yang pasti lebih cakep lah..


Bahannya:
120 gr mentega
1/2 sdt vanilla
200 gr gula pasir
2 butir telur
200 gr terigu
1 sdt baking powder
150 santan (dari 60 ml santan kemasan yang dicairkan)
1/2  sdt pasta cokelat

Caranya:
- Siapkan loyang 10 x 20 x 7 cm, olesi dengan margarin dan taburi dengan terigu. Sisihkan.
- Panaskan oven 170C.
- Campur terigu dengan baking powder, ayak. Sisihkan.
- Kocok hingga pucat dan fluffy; mentega, vanilla, dan gula pasir. Lalu masukkan telur, kocok lagi hingga tercampur rata.
- Masukkan campuran terigu secara bergantian dengan santan, kocok dengan mikser kecepatan paling rendah hingga tercampur rata seluruhnya.
- Ambil 3 sendok makan adonan, campur dengan pasta cokelat di dalam mangkuk kecil.
- Tuang 1/2 bagian adonan putih ke dalam loyang, beri 1/2 bagian adonan cokelat di atasnya, lalu tutup dengan sisa adonan putih, dan terakhir beri  sisa adonan cokelat di atasnya. Buat motif marble dengan menggunakan tusuk gigi atau tusuk sate. 
- Setelah motifnya pas dan sesuai, panggang sekitar 35-40 menit hingga matang. 
- Sajikan.


Happy baking!
Efek kepo, kudu beli, foto, lalu lihat jerohannya, lalu foto lagi, lalu dimakan. Hahahah..
Kayak roti ini. Penasaran beli karena bentuknya yang asik. Seperty pastry roll. Sambil membayangkan: ih keren ini..

Sampai di rumah, biasa.. Ambil kamera, foto dulu. Sambil coba belajar settingan white balance. Biar tau bedanya lah.. Biasanya foto pakai settingan manual tanpa atur WB. Maklumlah, tuntutan profesi.. Hahahah.. 
Foto untuk naskah kan maunya yang teraaang, jelaaas, dan ngga pake aneh-aneh. Lha food photography kan macem-macem. Ini yang aku harus banyak belajar.


Itu lihat, spiralnya cantiiik banget..
Tapii, setelah dibedah.. Voila!


Roti isi tuna mayonais biasa, dicetak di loyang bulet kecil, lalu atasnya dikasih irisan tipiiis puff pastry yang di roll, lalu ditabur herbs dikit. Udah.
Halah. Aku di PHP.

Anyway, masih bersyukur. Masih bisa beli, masih bisa icip, masih bisa tau cara bikinnya gimana :p Daripada yang cuma bisa beli doang..


Happy kepo :p
Ini bukan jawaban dari pertanyaan "kenapa lapsur pake telur banyak banget" lho ya.. Karena emang ya yang pesen minta lapsur, yang enak, yang ngga mahal.. Khas Indonesia ;)


Kesimpulannya: masih jauh lebih enak lapsur yang ori. Titik.
(Revisi per 13/10/15, ada komposisi yang aku sesuaikan supaya teksturnya ngga seret pas ditelan)
Tapi kalau perlu base cake yang bisa gede, ini bolehlah dipakai. Lumayan kok rasanya..


Bahan untuk 1 layer yang putih:
5 btr telur
1 sdt cake emulsifier
100 gr gula pasir
110 gr terigu
15 gr maizena
70 50 gr margarin, dikocok hingga lembut (revisi 13/10/15)
2 sdm 25 gr minyak goreng (revisi 13/10/15)
1 sdm susu kental manis putih

Bahan layer cokelat:
5 btr telur
1 sdt cake emulsifier
120 gr gula pasir
90 gr terigu
25 gr cokelat bubuk
70 50 gr margarin, dikocok hingga lembut
2 sdm 25 gr minyak goreng
1 sdt pasta cokelat (untuk lapisan cokelat)

Cara membuatnya:
- Siapkan loyang 20 x 20 x 4 cm, olesi dengan margarin lalu alasi dengan kertas roti, oles margarin tipis-tipis.
- Panaskan oven 170C.
- Campur terigu dan maizena (atau cokelat bubuk), ayak. Sisihkan.
- Kocok hingga jambul petruk, telur, cake emulsifier, gula pasir.
- Masukkan bahan kering yang sudah diayak sedikit demi sedikit sambil di mikser dengan kecepatan paling rendah. Matikan mikser.
- Tambahkan margarin, minyak goreng, dan susu kental manis (atau pasta cokelat), lalu aduk balik hingga rata dengan menggunakan spatula.
- Tuang adonan ke dalam loyang, panggang hingga matang.
- Setelah matang, keluarkan cake dari dalam loyang, dinginkan.
- Susun ketiga lapis cake tersebut dengan menggunakan selapis selai strawberry atau buttercream untuk melengketkannya.
- Potong-potong, lalu sajikan.


Happy cooking!



Lemparan order niih..
Request tampilan cake-nya seperti yang punya bakery terkenal itu. Oke, noted. Lalu base cake-nya vanilla, dilapis unbaked cheeesecake, dan dicover creamcheese, lalu diberi topping buah-buahan segar dan taburan almond slices. Glek. Tapi tetep di oke-in. *wink

Setelah blogwalking, untuk vanilla cake-nya aku pakai resep NCC, untuk unbaked cheesecake-nya aku pakai punya mbak Ria yang udah banyak direkomen sana-sini.
Good. Lets go get jumpin'.. Hup!


Untuk bahan vanilla cheese cake;
Bahan A:
5 btr telur utuh
5 btr kuning telur
150 gr gula pasir
15 gr cake emulsifier
1 sdt vanilli
Bahan B:
120 gr tepung terigu (aku: 125 gr)
10 gr maizena (aku: 15 gr)
10 gr susu bubuk (aku: skip)
Bahan C, kocok bersama hingga lembut:
75 gr margarine
75 gr cheese filling (aku: cream cheese)


Cara membuatnya:
- Siapkan 3 loyang bulat ukuran 24 x 24 x 4 cm, olesi margarin, alasi dengan kertas roti, oles lagi dengan margarin tipis saja. Sisihkan.
- Panaskan oven 170C.
- Kocok Bahan A hingga kental, masukkan bahan B sambil diayak. Beri C aduk balik hingga rata.
- Tuang adonan kedalam 3 loyang tersebut, panggang hingga matang.
- Setelah matang, keluarkan dari loyang, dinginkan.


Untuk bahan unbaked cheese cake;
375 gram cream cheese
125 gram gula halus (ayak)
250 gram whipcream
3 sdm air jeruk nipis
1 sdm gelatin bubuk
50 cc air

Cara membuatnya :
- Tim gelatin & air hingga larut, sisihkan.
- Kocok cream cheese dan gula hingga lembut, tambahkan air jeruk nipis, kocok hingga rata.
- Kocok whipcream hingga kaku.
- Tuang sebagian whipcream kocok ke dalam adonan creamcheese, aduk rata, kemudian tuang lagi sisanya, aduk rata.
- Masukkan larutan gelatin, aduk hingga rata.


Untuk bahan frosting cream cheese;
300 gr buttercream siap pakai
100 gr cream cheese, suhu ruang
2 sdm gula bubuk

Cara membuatnya:
- Kocok hingga halus cream cheese
- Tambahkan buttercream dan gula halus, kocok lagi hingga rata.


Assembly-nya begini..
1. Siapkan ring cutter diameter 22 cm, letakkan di atas alas saji.
2. Letakkan 1 lapis cake di dalamnya, beri lapisan setengah bagian cheesecake yang sudah disiapkan. Lalu letakkan selapis cake lagi di atasnya, tuang seluruh adonan cheesecake. Kemudian tutup dengan lapisan cake diatasnya.
3. Simpan dalam lemari pendingin selama 1 - 2 jam hingga tiap lapisan menjadi set.
4. Setelah itu, lepaskan ring cutter-nya. Cover seluruh bagian cake dengan cream cheese frosting. Lalu susun buah-buahan segar di atasnya, olesi dengan agar-agar bening supaya buah terlihat lebih glossy. Terakhir, tempeli dengan almond slices yang sudah dipanggang sebentar.
5. Simpan dalam lemari pendingin sebelum disajikan.


Panjaaaang prosesnya. But it is worth to wait.
Happy baking!
Hellooww.. Yuuhuu.. 
Kelamaan semedi di goa, sampai lupa caranya login ke blogger :') Terakhir beberes blog ini bulan Juni lalu kalau ngga salah. Sekarang bulan Oktober. Iyep. Nyaris 4 bulan. Fuih. *lap keringet*

Kali ini mau sharing resep Sambal Roa. 



Sambal ini aku bilang istimewa, karena ikan roa-nya susaaaah sekali didapat. Roa adalah sejenis ikan laut berukuran 20-25 cm yang cuma ada di daerah Ternate saja. 
Ini aja kalau bukan Yanti, my partner in crime, yang dapet, ya belum tentu bisa dibikin. Mau diganti sama ikan lain ya ngga akan dapetlah sensasinya.



Pertama kali aku makan Sambal Roa ini waktu masih tinggal di Bali, waktu entertain orang di rumah makannya Pak Bondan, as a side dish of singkong goreng yang lembut. Sejak itulah, aku jatuh cinta. Heuheuheu..

Straight to the point, ini resepnya..


Bahannya:
-          10 ekor ikan roa asap kering
-          10 siung bawang merah
-          3 siung bawang putih
-          8 buah cabai merah besar
-          4 buah cabai rawit merah
-          1 sdt garam
-          1 sdt gula
-          4 sdm minyak goreng
-          2 sdm air

Cara membuatnya:
1. Bersihkan ikan roa, ambil dagingnya, suwir-suwir, lalu haluskan dengan food processor atau blender. Lalu sangrai hingga matang dan harum. Angkat, sisihkan.
2. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabai merah besar dan cabai rawit.
3. Panaskan minyak goreng di atas kompor dengan menggunakan wajan bekas menyangrai ikan roa, tumis bumbu sambal yang dihaluskan hingga matang dan harum.
4. Masukkan ikan roa halus yang sudah disangrai, tambahkan garam dan gula, aduk hingga rata. Tambahkan air, aduk rata. Masak hingga matang dan bumbu meresap sempurna.

5. Angkat, lalu sajikan.


Happy cooking!
Awas jarum timbangan geser ke kanan :p